Hubungan Fleshing Score Ayam Betina Parent Stock dengan Performa Produksi

  • Agus Kadarisman Mahasiswa IPB

Abstract

Ayam broiler modern adalah produk seleksi genetik yang membawa sifat pertumbuhan yang cepat dengan kandungan rendah lemak pada daging.  Perkembangan genetik  ayam broiler sejalan dengan perbaikan mutu genetik yang dilakukan oleh para ahli untuk membentuk strain ayam sesuai dengan tujuan yang diinginkan, yaitu menghasilkan ayam indukan (parent stock) dengan tingkat performa produksi yang tinggi untuk menghasilkan ayam final stock. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengkaji pengaruh fleshing score terhadap performa produksi ayam betina parent stock serta menemukan permasalahan berupa penyimpangan dari fleshing score beserta evaluasi, solusi dan rencana perbaikanya. Manfaat dari penelitian ini adalah memberikan informasi dan pedoman bagi supervisor dan manajer farm mengenai target fleshing.  Pengukuran fleshing score dilakukan dengan melakukan pengukuran langsung terhadap ketebalan otot dada ayam. Jumlah sampel yang diambil adalah 5% dari total populasi. Fleshing score bertujuan untuk menjaga dan memonitor bobot badan supaya tetap terjaga, tidak kelebihan berat atau sebaliknya ayam menjadi terlalu kurus. Fleshing yang baik akan menghasilkan cadangan lemak cukup. Cadangan lemak ini berguna untuk persiapan  menjelang produksi. Harapan selanjutnya, dengan cadangan lemak yang cukup dimasa produksi maka puncak produksi akan tinggi dan performa produksi akan lebih persisten. Ayam betina di kandang yang dapat mencapai score fleshing ideal (fleshing score 2 nya sedikit) di  periode growing cenderung menunjukkan performa yang lebih baik di masa laying, yaitu deplesi laying lebih rendah puncak produksi lebih tinggi, cummulative PE lebih tinggi  dan cummulative HE lebih tinggi.

 

Kata Kunci: Fleshing score, Parent stock, Perfoma Produksi

Downloads

Download data is not yet available.

References

DAFTAR PUSTAKA
[Kementan]. 2014. Peraturan Menteri Pertanian Republik Indonesia nomor Permentan/OT.140/2/2014 tentang Pedoman Budidaya Ayam Pedaging dan Ayam Petelur yang Baik. Jakarta (ID).
Cerrate S. 2020. How to increase the persistance of egg production in broiler breeders?. Credinser. Alabama.
Cobb-Vantress. 2021. Cobb500 slow feather breeder management supplement. Arkansas (USA).
Fadilah R, Polana, Alamdan A, Purwanto E. 2007. Sukses beternak ayam broiler. Agromedia Pustaka. Jakarta (ID).
Fadilah R. 2004. Ayam pedaging komersial. Agromedia Pustaka. Jakarta (ID).
Fadilah R. 2006. Sukses beternak ayam. Agromedia Pustaka. Jakarta (ID).
https://aviagen.com/en/news-room/videos/delivering-improved-productivity-and-sustainability-for-the-broiler-industry-over-the-past-20-years/
https://www.poultryworld.net/poultry/fleshing-important-in-optimal-broiler-breeding/
Prananda F, Kurnia D, Jiyanto. 2021. Pertumbuhan bobot badan ayam breeding strain cobb 500 di PT. Charoen Pokphand Jaya Farm 2 Pekanbaru. JAC. (3:2): 111-130.
Rasyaf M. 2011. Panduan Beternak Ayam Pedaging edisi ke-15. Kanisius. Yogyakarta (ID).
Susanti T. 2003. Strategi pembibitan itik alabio dan itik majosari. [Tesis]. Program Pascasarjana Institut Pertanian Bogor. Bogor (ID).
Wardhani WS, Setiarini EPF. 2010. Menduga pertumbuhan bobot badan ayam broiler strain lohman dengan pendekatan model logistic dan gompertz. Vetmed. 3 (2): 105-108.
Published
2024-07-02
How to Cite
KadarismanA. (2024). Hubungan Fleshing Score Ayam Betina Parent Stock dengan Performa Produksi . Jurnal Ilmu Pertanian Indonesia, (00). Retrieved from https://jurnalpenyuluhan.ipb.ac.id/index.php/JIPI/article/view/49541
Section
Articles